Thursday, April 2, 2020

Memverifikasi Setoran Percobaan Dari GOOGLE Melalui Internet Banking | Google Adsense



Setelah anda selesai memverifikasi PIN yang dikirim oleh google melalui kantor pos maka anda akan diminta untuk memasukkan nomor rekening bank yang digunakan untuk membayar penghasilan anda jika ambang dari pembayaran dari pendapatan anda sudah tercapai.

Nah setelah anda selesai memasukkan Nama, Nomor Rekening Bank dan Nama Bank maka google akan mengirim setoran percobaan ke rekening bank anda untuk memverifikasi kredibilitas dari rekening bank yang anda gunakan, contohnya seperti dibawah.



Nah diatas dikatakan bahwa google mengirim setoran percobaan dalam jangka waktu 2-3 hari kerja. Artinya, setelah anda selesai mendaftar dalam jangka waktu 2 sampai 3 hari kedepan google akan mengirim setoran percobaan untuk memverifikasi rekening bank anda.

Nah disini ada dua cara untuk memverifikasi rekening bank anda yaitu melalui print out buku tabungan/rekening atupun dengan melalui Internet Banking.

Ingat cara ini hanya untuk Bank BRI dan sudah mendaftar pada Internet Banking.

Disini saya akan memberikan tips cara melihat setoran percobaan yang dikirim google melaui mutasi rekening bank pada Internet Banking. Bagi kalian yang belum mempunyai akun Internet Banking BRI silakan daftar terlebih dahulu di Bank terdekat.

Langsung aja kita mulai

Pertama-tama login terlebih dahulu ke web Internet banking ataupun dengan menggunakan BRI mobile, sama saja. tapi disini saya menggunakan versi webnya agar lebih jelas.

  • Setelah masuk, pilih menu Rekening : Informasi & Mutasi.
  • Pada INFORMASI SALDO & MUTASI pilih Mutasi Rekening kemudian pilih nomor rekening bank anda seperti pada nomor 2
  • Selanjutnya pada Periode Transaksi dari, pilih sesui tanggal dari pertama anda mendaftarkan rekening bank anda misalkan, anda mendaftarkan rekening bank anda pada tanggal 1 maret. Setelah selesai mendaftar maka pada saat itu juga anda akan diberikan pesan bahwa setoran percobaan untuk memverifikasi rekening bank anda akan dikirim dalam waktu 2- 3 tiga hari kerja seperti yang dibahas di atas tadi
  • Kemudian pada ke pilih sesuai hari anda sekarang, jadi jika anda mendaftarkan rekening bank anda pada 1 maret karna dikatakan 2-3 hari kerja maka seharusnya 2 atau 3 maret atau boleh juga lebih. Untuk bulan dan tahun tidak perlu di rubah
  • Setelah itu klik Tampilkan.
  • Dan perhatikan setoran percobaan yang dikirim oleh google dengan kode transaksi GOOGLE ASIA PACIFIC PTE LTD-CITIBANK-GG1 sudah diterima dengan jumlah 293,00.
  • Tiba saatnya untuk memverifikasi rekening bank. Masuk ke akun Goolge Adsense anda kemudian klik Verifikasi sekarang
  • Kemudian masukkan jumlah setoran percobaan yang dikirim google kemudian klik verifikasi.
  • Dan selamat, rekening bank anda sudah siap untuk digunakan, done.


Jika kalian memiliki pertanyaan seputar artikel ini, silakan kirim melalui email contact atau berkomentar dibawah.

No comments:

Post a Comment